PUDING PEPAYA

PUDING PEPAYA 















 Untuk 2 porsi

Bahan :
  • 1/2 bungkus agar-agar bubuk putih
  • 200ml air
  • 25 g gula pasir, jika perlu (tergantung kemanisan jeruk/ pepaya)
  • 200 ml jus jeruk manis dari 400 g jeruk siam/ pontianak
  • 150 g pepaya manis
Cara membuat :
  1. Campur agar-agar, air dan gula pasir, lalu aduk hingga larut. Masak hingga mendidih, angkat. Diamkan hingga uap airnya habis. Sementara itu, blender jus jeruk dan pepaya.
  2. Masukkan jus jeruk-pepaya ke agar-agar, aduk rata, lalu tuang ke cetakan. Sisihkan hingga dingin dan mengeras. Sajikan.
Sumber : 30 hari menu balita sehat pak wied harry

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "PUDING PEPAYA"

Post a Comment